Kongres Serikat Somalia

  Hijau

Kongres Serikat Somalia atau USC (bahasa Inggris: United Somali Congress), adalah salah satu organisasi pemberontak utama di Somalia. Dibentuk pada tahun 1987, USC memainkan peran kunci dalam penggulingan pemerintah Siad Barre pada tahun 1991, dan menjadi sasaran kampanye Unified Task Force pada tahun 1993. Setelah perselisihan, USC kemudian terpecah menjadi kelompok-kelompok yang lebih kecil. Pada tahun 2004, dengan dibentuknya Pemerintah Transisi Nasional (TNG), sebuah proses perlucutan senjata diajukan dan beberapa mantan pemimpin moderat USC dimasukkan ke dalam pemerintahan sementara yang baru.

Lihat juga

  • Politik Somalia
  • Perang Saudara Somalia
  • Faksi dalam Perang Saudara Somalia

Referensi

  1. ^ "United Nations Consolidated Inter-Agency Appeal for Somalia" (PDF). OCHA. 1998. 

Pranala luar

  • World Travel Guide – History and Government of Somalia
  • Dagne, Ted (2002). "Africa and the War on Terrorism". CRS Report for Congress, Washington (DC):Library of Congress.